Selasa, 26 Juni 2012

Komentar terhadap mata kuliah Teknik komunikasi

Mata kuliah teknik komunikasi adalah mata kuliah yang menyenangkan. Walaupun ada tugas besar, namun hal ini tidak menjadi masalah bagi sebagian mahasiswa. Tugas besar dari mata kuliah ini adalah membuat poster dan film. Sebagian mahasiswa menyukai mata kuliah ini, karena banyak diantara mereka yang menguasai software-software dalam mengerjakan tugas besar ini. Bagi saya mata kuliah ini sangat menyenangkan, karena dalam proses pembuatan film saya menjadi tahu daerah-daerah yang belum saya ketahui, selain itu saya juga mendapatkan referensi tempat makan dari lokasi shooting. Walaupun mata kuliah ini menyenangkan dan sangat menarik untuk dipelajari, namun lebih manarik lagi jika mata kuliah ini dikembangkan lagi, maksudnya materinya lebih mendalam lagi.
mungkin hanya itu kesan pesan saya terhadap mata kuliah ini.

0 komentar:

Posting Komentar