Rabu, 20 Mei 2015

Planologi Kelas B 2011 :') ;*

Pernahkah kalian merasakan rindu akan kebersamaan dengan orang-orang terdekat kalian..? yepp,,disemester yang udah ga ada kuliah ini kayanya wajarlah jika seorang mahasiswa merindukan masa-masa kebersamaan dengan teman-teman seperjuangannya. Dimana perjumpaan hampir setiap hari terjadi, bertemu, belajar mendengarkan penjelasan dosen di kelas dan belajar bersama dalam kelompok-kelompok kecil yang selalu terbentuk tiap mata kuliah. Terbayang dahulu, gimana ekspresi, tingkah laku tiap teman-teman di kelas ketika sedang mendengarkan dosen menjelaskan materi. Ada yang benar-benar mendengarkan dengan konsentrasi penuh, ada yang ngobrol dengan teman di sebelahnya, ada yang tidur karena bosen (*ups klo ini biasanya yg dilakukan penulis,hehe jgn ditiru ya), ada yang mainin gedgetnya, ada juga yang dengerin dengan konsentrasi yang terpecah-pecah karena suatu hal (*biasanya ditunjukan dengan beberapa menit ia mendengarkan, beberapa menit ngobrol, beberapa menit ngusilin temen, beberapa menit dengerin lagi dsb) masih terbayang dulu gimana moment-moment kumpul bareng temen-temen 1 kelompok tiap mata kuliah. Diskusi gmn caranya ngerjain tugas, bagi jobdesk, bercanda sebagai selingan penghilang penat, makan bareng sampe kadang tidur bareng (haha,,yg jelas ga sampe melakukan hal-hal yang tidak diinginkan ko ;)). Terkadang ga jarang muncul pertikaian antara satu orang dengan yang lainnya, ntah itu karena beda pendapat atau karena salah satu orang yang ga ngerjain jobdesknya,,itu juga udah biasa terjadi di tiap kelompok,hehe. Yang bikin seneng pas kerja kelompok tu beban ga ditanggung sendiri, banyak temennya yang bisa diajak sharing. Sekarang...??? Diakhir semester ganjil kemaren (semester 7) kita sempat ngadain makrab (malam keakraban) sebagai moment-moment bareng kita yang terakhir kalinya. Disitu kita saling mencurahkan keluh kesah kita selama ini. Disitu kita saling dengar satu sama lain, meski waktunya yang kurang tepat karena memang harusnya pada jam-jam itu buat istirahat, tapi ga jarang beberapa teman nangis terharu mendengar cerita antara teman yang satu dengan yang lain, itu berarti lumayan banyak temen yang ngedengerin temen yang lainnya cerita, walaupun memang mungkin ada beberapa yang engga konsen dengerin karena ngantuk.. Disemester akhir ini kita udah sibuk dengan tugas akhir kita, udah sibuk dengan skripsi kita, walaupun masih ada kemungkinan untuk bertemu. Ketika ada salah satu diantara kita sidang proposal atau mungkin nanti sidang akhir, itu adalah moment-moment kita, itu adalah salah satu alasan buat kita untuk masih saling bertemu. Setidaknya moment-moment kecil itu dapat membuat kita bisa saling melepas rindu :') Seberapa BT-nya, seberapa sebelnya, seberapa keselnya dan mungkin seberapa bencinya aku sama kalian,, tapi aku masih seneng, masih suka dan sangat berterimakasih sekali bisa kenal, bisa maen bareng dan bisa dekat dengan kalian. Dari kalian aku banyak belajar tentang apapun itu, tentang mengenal karakter kalian, tentang bagaimana menghadapi berbagai macam karakteristik orang-orang melalui kerja kelompok, tentang kebersamaan dan masih banyak lagi yang aku pelajari dari kalian. Terimakasih, terimakasi atas semuanya. Maaf jika selama ini ada tutur dan tingkah laku ku yang tak berkenan bagi kalian. Semoga pertemuan dan pertemanan kita tak terhenti sampai sini saja. Aku sayang kalian karena Allah, aku rindu masa-masa kebersamaan itu,smoga kita dipertemukan dibelahan dunia bagian lain dan masih dipertemukan di jannahNya,,aamiin ya rabbal alamin...

0 komentar:

Posting Komentar